Apa Itu eHDW?
Lintang Noor C 06 Oktober 2020 15:37:38 WIB
Aplikasi eHDW atau e-Human Development Worker merupakan aplikasi yang dikelola oleh Direktorat Pelayanan Sosial Dasar, Ditjen PPMD, Kementerian Desa PDTT. eHDW sendiri diluncurkan pertama kali oleh Menteri Desa, Abdul Halim Iskandar bersamaan dengan diluncurkannya aplikasi Desa Melawan COVID-19. Jika aplikasi eDMC digunakan untuk membantu Relawan Desa Lawan COVID-19 dalam melaksanakan kegiatan dan aktivitasnya dalam memberikan edukasi dan informasi tentang COVID-19. Sedangkan, eHDW digunakan oleh Kader Pembangunan Manusia untuk memantau dan mendukung peningkatan konvergensi Intervensi Gizi Kepada Keluarga 1.000 HPK (Hari Pertama Kelahiran).
Sejak pertama kali diperkenalkan pada 13/5/20 oleh Kemendesa, aplikasi ini telah mengalami beberapa kali update. Terakir diupdate pada 25/6/20 dengan versi 1.0.24 yang kompatibel dengan semua perangkat android dan telah diunduh sekitar 10.000 kali.
Ada dua versi yang berbeda yang digunakan oleh Pendamping Desa dan Kader Pembangunan Manusia. Hal ini dimaksudkan untuk mempermudah Kader Pembangunan Manusia didalam mengoperasikan serta memantau kinerja dari KPM. Akan tetapi, jika dilihat secara tampilan dan fitu-fitur yang ada dalam aplikasi, semuanya sama saja. Bagi anda yang kebetulan saat ini dipercaya sebagai Kader Pembangunan Manusia oleh Kepala Desa.
Aplikasi eHDW merupakan aplikasi seluler berbasis android sebagai alat bantu kerja Kader Pembangunan Manusia (KPM). Download panduan aplikasi eHDW lengkap agar KPM dapat melakukan pendataan sasaran rumah tangga 1.000 Hari Pertama Kehidupan (KPK) dan Pemantauan 5 (lima) paket layanan pencegahan stunting di Desa dengan mudah.
Kelima paket layanan pencegahan stunting tersebut adalah :
- Kesehatan ibu dan anak
- Konseling gizi terpadu
- Air Bersih dan Sanitasi
- Perlindungan Sosial
- Pendidikan Anak Usia Dini
Tujuan Pengembangan Aplikasi dan Panduan Aplikasi eHDW Lengkap
- Aplikasi eHDW dikembangkan untuk membantu Desa dan KPM dalam memfasilitasi konvergensi pencegahan stunting di Desa.
- Sebagai solusi digital yang mempermudah Desa dan KPM dalam pengumpulan data, pemantauan, Pencatatan dan pelaporan.
Manfaat Aplikasi dan Panduan Aplikasi eHDW Lengkap
- Mempermudah KPM dalam memfasilitasi konvergensi pencegahan stunting di Desa, khususnya berkaitan dengan kegiatan pengumpulan data, pemantauan, pencatatan dan pelaporan penerimaan rumah tangga 1.000 HPK.
- Menciptakan lebih banyak waktu bagi KPM untuk lebih banyak melakukan advokasi masyarakat
- Mempermudah masyarakat dan Pemerintah Desa dalam menyusun usulan tentang kegiatan pencegahan stunting di Desa.
- Memudahkan Pemerintah Pusat dan Daerah dalam memantau kemajuan tingkat konvergensi pencegahan stunting 1.000 HPK di tingkat Desa secara riil dan ter-update.
- Mempermudah Pemerintah Pusat dan Daerah dalam merumuskan kebijakan tentang program/kegiatan pencegahan stunting dengan berbasis data rill dan ter-update.
Gambaran Umum eHDW
Aplikasi eHDW terdiri dari beberapa fitur, yaitu:
- Tugas Saya
- Pemetaan
- Diagnostik
- Rembuk
- Laporan
- Media
Panduan Aplikasi eHDW Lengkap untuk KPM
Pemetaan Desa
- Dusun: Memetakan informasi banyaknya dusun beserta jumlah penduduk.
- Penerima Manfaat: Memetakan sasaran 1.000 HPK dan Sasaran PAUD.
- Polindes: Memetakan kondisi Polindes/Poskesdes di Desa dari ketersediaan layanan dan Tenaga Kesehatan.
- PAUD: Memetakan PAUD di desa baik dari jumlah tenaga pendidik dan Murid PAUD.
- Air Bersih dan Sanitasi: Memetakan Kondisi ketersediaan air bersih dan sanitasi di Desa.
- Posyandu: Memetakan keberadaan Posyandu di desa, baik dari jumlah Posyandu, Jumlah Kader, Ketersediaan alat dan Jumlah Sasaran di Posyandu tsb
Diagnostik
- Rumah Tangga: Memberikan analisa kondisi rumah tangga hasil dari Pemetaan sasaran 1.000 HPK dalam status Indikator dan Konvergensi, termasuk Keluarga Rentan
- Keberadaan Fasilitas: Memberikan hasil analisa data kondisi fasilitas layanan KIA melalui Posyandu/ Poskesdes, dan fasilitas layanan PAUD yang ada di Desa.
- Dukungan Layanan (Supra Desa), terhadap layanan KIA, PAUD, Air Bersih & Sanitasi, dan Jaminan Kesehatan
Rembuk
- Kehadiran: Berisi daftar peserta dalam Rembuk Stunting tingkat desa, Kepala Desa, Kader, Tim Perumus, BPD, Unsur, dll.
- Usulan-usulan: Berisi daftar kegiatan-kegiatan atau usulan yang akan di bahas di dalam Rembuk Stunting tsb.
- Kesepakatan: Berisi hasil-hasil kesepakatan dalam Rembuk.
- Tindak Lanjut: Berisi daftar kegiatan yang harus ditindak lanjuti berkaitan dengan kesepakatan dalam rembuk stunting tingkat Desa.
Tugas Saya
Menu “Tugas Saya” menjabarkan tugas KPM dalam pemantauan bulanan melalui Scorecards Konvergensi Stunting di Desa
Komentar atas Apa Itu eHDW?
Formulir Penulisan Komentar
Slogan Ngestiharjo
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |
- WASPADA PUTING BELIUNG !!!!!
- Sosialisasi Kalurahan Layak Anak
- Peningkatan Kapasitas Kader BKL di Niku Cafe Soboman
- Peningkatan Kapasitas Kader BKB di Niku Cafe Soboman
- Apel Rutin Pamong Kalurahan Ngestiharjo
- Optimalisasi Pengelolaan Media Sosial Guna Mendukung Promosi Potensi Lokal
- Takziyah Alm Bapak Supono Tegalijo Sumberan
Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License